Saat Cinta Ditautkan
Friday, July 22, 2005
" ... There can be miracles, when you believe. Though hope is frail, it's hard to kill. Who knows what miracles, You can achieve. When you believe somehow you will, You will when you believe ... "
Kolaborasi my bro dan aku di penghujung my bro Wedding Matrimonial menjadi klimaks 3 Juli 2005 malam ini. Bukan tanpa alasan my bro pilih lagu ini dan memintaku untuk membantunya berduet. Seakan memberikan satu pernyataan hati bagi perkawinannya bahwa kepercayaan dan keteguhan dalam iman adalah pondasi penting. Dasar kuat untuk satu berdirinya rumah kasih yang akan dibangunnya.
Sebelumnya aku sempat give up. Menjadi bestman saja cukup bagiku tak perlu berunjuk suara karena kutahu katagoriku masihlah level kamar mandi. Belum lagi tingkat kesulitan lagu ini cukuplah tinggi ditambah range suara kami yang terpaut jauh. Duh ... ! Berbagai alasan untuk menghindar menjadi sia-sia karena my bro bersikukuh dan menyakinkan kebisaanku. Suaranya yang tenor akan tepat bila dipadukan dengan suara bassku demikian logikanya. Tapi aku sudah tak bernyali. Di sessi latihanpun aku sudah kalah duluan. Hancur. Dan my bro hanya bilang ... yakin saja kamu mampu!"
Kelegaanku melebar begitu kolaborasi ini usai dengan hal yang tak aku kira. Bukan saja suaraku cukup tepat berjalan diantara titi nada tetapi juga prosesi malam ini demikian lancar dan menyentuh. Haru dan bahagia menjadi gurat indah. Dalam tegun aku renungkan satu hal. "Kepercayaan dan keteguhan dalam iman". Satu hal yang harus selalu aku ingat dalam langkah-langkahku kedepan.
Bila tiba saatku meminang. Kuingin tiada ragu akan perjalanan yang akan kutempuh. Kan kuletakkan perjalanan itu di tangan Nya. Lillahi ta'alla, kan kupinang dia dalam keyakinan akan keiklasan dan niat tulus. Kuyakinkan kepercayaan dan keteguhan dalam iman selalu ada dan menjadi peogangan pengikat hatiku.
"... They don't always happen when you ask, and it's easy to give in to your fears, but when you're blinded by your pain, can't see the way, get trough the rain, a small but still, resilient voice, say hope is very near ..."
posted by kinanthi sophia ambalika @ 7/22/2005 05:03:00 PM -
0 Comments:
Post a Comment
<< Home